ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI INVESTASI ASING DI INDONESIA PERIODE TAHUN 1999-2017

  • Rina Hidayati STIE Muhammadiyah Cilacap

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Tingkat Suku Bunga, Tingkat Inflasi, dan Produk Domestik Bruto (PDB) terhadap Investasi Asing di Indonesia periode tahun 1999 – 2017. Pengumpulan data sekunder yang diperoleh dari Badan Pusat Statistik dan Bank Indonesia. Analisis data dilakukan dengan regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat suku bunga berpengaruh terhadap investasi asing di Indonesia, Tingkat inflasi tidak berpengaruh terhadap investasi asing di Indonesia, Produk Domestik Bruto (PDB) berpengaruh terhadap investasi asing di Indonesia, Tingkat suku bunga, tingkat inflasi dan Produk Domestik Bruto (PDB) secara bersama-sama berpengaruh terhadap investasi asing di Indonesia, dan Produk Domestik Bruto (PDB) paling berpengaruh terhadap investasi asing di Indonesia.
Kata Kunci : Tingkat Suku Bunga, Tingkat Inflasi, Produk Domestik Bruto
(PDB), Investasi Asing

Published
2018-02-28