PENGARUH ASSET TURN OVER, OPERATING RATIO DAN DEBT TO EQUITY RATIO, TERHADAP RETURN ON INVESMENT PADA PT TRI SAKA KOPKAR SENTRA UTAMA CILACAP
Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh operating asset ratio (X1), operating ratio (X2) dan debt to equity ratio (X3) terhadap return on investmen(Y) pada PT Trisaka Kopkar Sentra Utama Cilacap.
Hasil pengujian hipotesis pertama didapat hasil bahwa variabel operating asset turn over memiliki pengaruh terhadap return on investment. Hal ini dapat dilihat dari t hitung operating asset turn over sebesar10,161dengan taraf signifikan sebesar 0,002 (kurang dari 0,05). Variabel Operating Asset Turnover (X1) memiliki nilai thitung sebesar 10,161 sedangkan nilai ttabel sebesar 2,447 dengan demikian thitung>ttabel yaitu 10,161 > 2,447 serta nilai signifikan sebesar 0,002< 0,05. Nilai signifikansi berada di bawah 0,05 yang menunjukkan bahwa Ho di tolak dan menerima Ha, sehingga operating asset turnover berpengruh terhadap return on investment.
Hasil pengujian hipotesis kedua didapat hasil bahwa variabel operating ratio memiliki pengaruh return on investment. Hal ini dapat t hitung variabel operating ratio sebesar 6,162 dengan taraf signifikan sebesar 0,009 (kurang dari 0,05) yang menjelaskan bahwa variabel operating ratio pada PT Trisaka berpengaruh terhadap return on investment.
Hasil pengujian hipotesis ketiga didapat bahwa variabel Debt Equity Ratio (X3) memiliki nilai thitung sebesar 1,986 sedangkan nilai ttabel sebesar 2,447 dengan demikian thitung<ttabel yaitu 1,986 <2,447 dengan taraf signifikansi sebesar 0,141. Nilai signifikansi berada di atas 0,05 yang menunjukkan bahwa Ho diterima dan menolak Ha. Artinya variabel debt ratio secara parsial tidak berpengaruh terhadap return on investment.
Hasil pengujian hipotesis keempat didapatnilai Fhitung pada penelitian diketahui sebesar 43,021, sedangkan Ftabel sebesar 9,277. Sehingga diketahui Fhitung > Ftabel yaitu 43,021 > 9,277 serta dengan taraf signifikansi sebesar 0,006. Nilai signifikansi berada di bawah 0,05 yang menunjukkan bahwa Ho ditolak dan menerima Ha. Artinya variabel operating asset turn over, operating ratio dan debt equity ratio, secara simultan berpengaruh signifikan terhadap return on investment.
Dari perhitungan diatas diketahui bahwa nilai Adjusted R Square atau nilai R square yang disesuaikan sebesar 0,955 yang artinya sumbangan pengaruh dari variabel operating asset turnover, operating ratio, dan debt to equity ratio sebesar 95,5 persen sisanya sebesar 5,50 persen oleh variabel lain.
Kata kunci : operating asset, operating ratio, debt to equity ratio ,
return on investment.
This study aims to determine the effect of operating asset turnover (X1), operating ratio (X2), and debt to equity ratio (X3) to return on investment (Y) on PT Trisaka Kopkarsentra Cilacap. Data analyzing technique using linear regression analysis.
The results of this study indicate that: (1) variable operating asset turnover influencing to return on investment (2) variabel operating ratio influencing to return on investment (3) variabel debt to quity ratio influencing to return on investment (4) Collectively variable operating asset turnover, variabel operating ratio, variabel debt to equity ratio influencing to return on investmentTest Results R2 shows 0,955 of 95,5% and the rest is influenced by other variables.
Keywords: operating asset turnover, operating ratio,debt to equity rati , return on investment