DETERMINAN DIVIDEN POLICY : PENGUJIAN TERHADAP TEORI FIRM LIFE CYCLE
Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk menguji retained earning to total equity (RETE) rerhadap kebijakan dividen dalam tahap siklus hidup yang berbeda pada perusahaan manufaktur di Bursa Efek Indonesia periode 2013-2017. Siklus hidup perusahaan terdiri dari empat tahap yaitu: start-up, growth, mature dan decline. Penelitian ini menggunakam analisis regresi berganda. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan manufaktur yang terdaftar dalam Bursa Efek Indonesia periode 2013-2018. Teknik pengambilan sampel dilakukan dengan purposive sampling. Sampel yang digunakan sebanyak 92 perusahaan. Hasil analisis menunjukan bahwa terdapat pengaruh yang positif dan signifikam retained earning to total equity (RETE) terhadap kebijakan dividen pada tahap mature, sedangkan pada tahap start-up, growth, dan decline, retained earning to total equity (RETE) tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kebijakan dividen. Dari hasil penelitian menunjukan bahwa perusahaan manufaktur di Indonesia yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2013-2017 cenderung membayarkan dividen pada tahap mature. Simpulan dari penelitian ini adalah bahwa perusahaan manufaktur menerapkan dividen life cycle theory dalam kebijakan dividen mereka.
Keyword : Determinan, dividen, firm life cycle